Wayang adalah seni pertunjukan tertua di Indonesia, terutama di Jawa dan Bali. Pertunjukan wayang pada dasarnya hampir sama dengan pertunjukan drama boneka di daerah atau negara lain. Bedanya penonton wayang menyaksikan gerakan gerakan peraga (boneka) melalui bayangan yang jatuh dari balik layar. Karena itu pertunjukan ini disebut"wayang"yang berarti bayangan(wewayangan). Seni wayang diperkirakan telah ada sejak zaman perintah Prabu Airlangga(976-1012M), raja Kahuripan, Jawa Timur.
Selama berabad-abad seni wayang berkembang sesuai dengan budaya setempat. Alat peraga dan tata cara pertunjukan wayang pun berkembang. Maka selain wayang kulit yang memakai layar, ada pula wayang golek dan wayang orang yang pertunjukannya tidak memakai layar. Di Pacitan dan Yogyakarta dikenal wayang beber yang menggunakan gulungan kertas atau kain berisi adegan lakon. Selama pertunjukan,kain tersebut beranggsur-angsur dibeberkan oleh dalang.
SUMBER:ENSIKLOPEDI
0 komentar:
Posting Komentar